Perdebatan warga dan camat di Simalungun viral di media sosial, warga yang terdiri dari para ibu-ibu itu menyeruduk camat Ujung Padang - Kab. Simalungun.
Warga mempertanyakan bantuan BLT yang tidak menyentuh mereka, ada beberapa warga mengeluhkan sama sekali belum bahkandi data bahkan warga yang telah di datapun tidak pernah mendapatkan bantuan dalam bentuk apapun dari program yang dikumandangkan pemerintah pusat.
Penjelasan dari pemerintah kecamatan mengatakan, tidak tahu menahu mengenai data penerima bantuan BLT dan meminta kepada warga agar tidak menyalahkan mereka tetapi yang salah adalah pemerintah.
Spontan warga menjawab bahwa yang bertugas melakukan pendataan warga adalah tugas dari kepling untuk mengumpul data warganya dan mereka dibawah lurah dan Camat.
Tonton Vidionya : 🔽
Emosi wargapun sempat terpancing tetapi tidak berakibat apapun, karena seketika itu juga mereda. Diharapkan kepada pemerintahan Kabupaten Simalungun melalui Dinas Sosial agar memberikan perhatian terkait BLT yang diduga sarat dengan KKN di Kecamatan Ujung Padang.
(Iwan)