Dispen Kormar, Menindak lanjutkan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E M.M yakni jalin soliditas dengan segenap komponen Unsur Pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.
Komandan Batalyon marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan I Belawan) menghadiri Hari Bhayangkara ke 76 di Lapangan bola Mapolda Sumut di Jalan Sisingamangaraja KM 10,5. No 6 Timbangan Deli, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Selasa (05/07/22).
Giat upacara dilaksanakan secara Video Conference (Vidcon) yang di pimpinan Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo dari Akademi Kepolisian Semarang, Peringatan HUT Kepolisian Indonesia 2022 mengangkat tema Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh.
Dalam sambutannya, Presiden RI mengatakan bahwa Rakyat Indonesia menaruh harapan besar kepada Polri, karena kewenangan Polri sangat besar, Hal ini didukung oleh organisasi Polri yang menembus sampai tingkat desa, dan setiap hari anggota Polri bersentuhan langsung dengan masyarakat, bersentuhan langsung dengan rakyat.
Dimanapun anggota Polri bertugas, mereka dalam pengamatan rakyat. Anggota Polri selalu dalam penilaian rakyat, apakah perilaku anggota Polri sesuai dengan harapan rakyat atau tidak.
Lebih lanjut, Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa berdasarkan Survey Kompas. Berjumlah 58,3 Persen responden menyatakan bahwa tindakan Polri sudah sesuai dengan Visi Presisi. Tapi masih ada 28,6 persen responden menyatakan belum selesai.
Selain upacara, acara juga diisi dengan berbagai pertunjukan berupa Tari Daerah dari seluruh suku yang ada di Medan se Sumatera Utara, yang diperagakan langsung oleh prajurit Polri dan juga Polwan yang berdinas di Mapolda Sumatera utara.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Sumut, Wagubsu, Pangdam I BB, Kapoldasu, Danlantamal di wakili, Pangkosekhanudnas di wakili, Kabinda Sumut, Walikota Medan, Ketua DPRD Kota medan,Unsur Forkopimda Kota Medan, Dan tokoh lintas agama dan juga masyarakat Sumut.
(W. Napitupulu).