Iklan Semua Halaman

 


{{ date }}
{{ time }}
PERUSAHAAN PERS
PT. PANDLYTRA TAMA MANDIRI

Kapolres Tanah Karo Pimpin Latihan Kesiapan Personil Untuk Penanganan Harkamtibmas

Tombak Publik.
Polres Tanah Karo melaksanakan Sosialiasi Perkap No. 16 Tahun 2006 dan Perkap No. 01 Tahun 2009 Tentang Penanganan Harkamtibmas dan Tahapan Penggunaan Kekuatan dan Tindakan Kepolisian yang dipimpin langsung oleh Kapolres Tanah Karo AKBP Yustinus Setyo, SH, SIK.

Kapolres Tanah Karo menyampaikan kepada personil terkait kesiapan penanganan Harkamtibmas diwilayah Tanah Karo dan kegiatan ini dilaksanakan untuk pengecekan kesiapan personil secara rutin.

"Tetap tingkatkan kemampuan dalam hal penanganan Harkamtibkas khususnya penanganan Unras, laksanakan secara rutin teknik penanganan Unras, dengan tetap berpedoman pada SOP" ucap Kapolres Tanah Karo. 

Adapun rangkaian kegiatan latihan penanganan Harkamtibmas Unras (Unjuk rasa) yaitu ;

A. Penanganan Situasi Hijau :
- Tim Negosiator melaksanakan himbauan atau negosiasi kepada massa Unras.
- Tim Dalmas Awal sudah bersiap dibelakang Tim Negosiator.
- Tim Dalmas Lanjut sudah bersiap untuk Lapis Ganti di lokasi Unras. 

B. Penanganan Situasi Kuning :
- Dalmas Awal melaksanakan persuasif untuk menertibkan massa dengan formasi Bersaf, dan Eskalasi meningkat dan dilanjutkan,
- Dalmas Lanjut melaksanakan Lapis Ganti, dengan formasi Paruh Lembing untuk menertibkan massa, dilanjutkan dengan mobil AWC membubarkan massa dengan Water Canon ke arah massa.

(Kristian Tarigan).