Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke 77 petugas Rumah Tahanan (Rutan) Labuhan Deli, tampil mengenakan pakaian adat tradisional pada saat melaksanakan upacara 17 Agustus 2022.
Upacara 17 Agustus diikuti sekitar 100 lebih peserta, terdiri dari warga binaan, dan petugas Rutan. Seperti upacara bendara pada umumnya, menyanyikan lagu Indonesia Raya, mengibarkan bendera merah putih, pembacaan Proklamasi, juga pembacaan sambutan Inspektur upacara dan lagu nasional lainnya.
Dengan Tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”. Kegiatan upacara HUT kemerdekaan ini juga melibatkan warga binaan pemasyarakatan sebagai representasi bentuk Nasionalisme dan Patriotisme kepada bangsa dan Negara di hari kemerdekaan, tak lupa juga Kepala Pengamanan Rutan Jamerlan Saragih selaku inspektur upacara membacakan langsung sambutan Menteri Hukum dan HAM masih dalam nuansa berjalannya upacara kemerdekaan.
Disamping itu Jamerlan juga menyampaikan pesan kepada seluruh jajaran serta WBP, untuk senantiasa meningkatkan kecintaan terhadap tanah air, karena esensi dari makna kemerdekaan sangat besar, mendalam dan penuh perjuangan.
"Mari kita jadikan hari kemerdekaan ini untuk meningkatkan kecintaan kita terhadap NKRI, jangan lupakan sejarah bagaimana pahlawan Kita berjuang , kobarkan jiwa optimisme dan berkontribusi terhadap kemajuan bangsa yang semakin pasti akan berakhlak," kata Jamerlan.
(W. Napitupulu).